sumber: cobadibaca.com http://www.cobadibaca.com/2013/01/cara-membuat-slide-header-di-blog.html#ixzz2yT5HaYef Under Creative Commons License: Attribution

Rabu, 26 Maret 2014

Kenali Penyebab Kelelahan dan Cara Mengatasinya

Kelelahan bisa terjadi kapan saja, tidak hanya selepas melakukan aktivitas yang menguras energi. Kelelahan bisa saja masih terasa setelah istirahat, misalnya pada saat bangun pagi dengan perasaan malas dan kurang semangat dan mengantuk. Kondisi ini dapat memperburuk hari Anda  bila tidak segera di atasi.

Penyebab kelelahan


Agar dapat meminimalkan kelelahan, maka kita perlu mengenali apa saja penyebab kelelahan, dan apa saja cara sederhana untuk mengatasinya. Penyebab kelelahan berikut ini mungkin pernah Anda rasakan:

1. Stress
Stres dapat menjadi penyebab kelelahan, dan penelitian juga menemukan bahwa bersantai terlalu lama juga dapat menyebabkan keletihan. Memang, dalam jangka pendek stres tidak hanya mendorong kita untuk melakukan pencapaian, tetapi juga menguatkan sistem kekebalan tubuh.

Lakukan aktivitas yang dapat membuat Anda tidak terlalu lama bersantai dan juga tidak terlalu stres karena beban aktivitas. Keseimbangan dalam pekerjaan dan istirahat merupakan cara untuk mengurangi stres.

2. Gangguan Tidur
Gangguang tidur juga dapat menjadi penyebab kelelahan. Ada penelitian yang menemukan bahwa menggunakan ponsel dan gadget satu jam sebelum waktu tidur dapat mengganggu pola tidur, sedangkan menerima panggilan telepon pada saat jam tidur dapat mengurangi stamina pada saat bangun pagi.

Cara mengatasinya, selesaikan urusan komunikasi menggunakan ponsel satu jam sebelum tidur. Hindari membawa ponsel dan gadget Anda ke tempat tidur.

3. Dehidrasi
Dehidrasi timbul akibat kurangnya konsumsi air dari yang dibutuhkan tubuh. Aktivitas yang menguras energi dan menyebabkan tubuh mengeluarkan banyak keringat akan mempercepat hilangnya persediaan air dalam tubuh, sehingga perlu segera digantikan dengan minum yang cukup.

Dehidrasi mengakibatkan penurunan volume darah, membuat jantung bekerja lebih keras, sehingga tubuh terasa penat. Untuk menghindari hal ini, ingatlah mengkonsumsi air secara cukup. Bawalah air mineral bila Anda bepergian ke luar ruangan.

4. Penurunan kerja hati
Hati memiliki peran penting dalam tubuh, dan merupaka organ detoksifikasi utama dalam tubuh kita. Jika kerja hati terganggu maka tubuh Anda akan merasa lemas, pegal dan lesu. Dengan kata lain, adanya gangguan hati dapat mengakibatkan kelelahan.

Biasakan mengkonsumsi makanan yang baik bagi kesehatan hati, seperti jenis sayuran brokoli dan bawang.

5. Kurang Vitamin C
Kurangnya asupan vitamin C pada tubuh dapat membuat tubuh mudah lelah. Vitamin C sangat berperan untuk mengurangi kelelahan, apalagi saat tubuh sakit, pasca operasi, dan mengalami stress yang berkepanjangan.

Bagi orang dewasa, dibutuhkan 45 miligram vitamin C, sementara untuk ibu hamil dan menyusui 60 sampai 85 miligram per hari. Agar tubuh terhindar dari kekurangan vitamin C, konsumsi sumber-sumber vitamin C secara cukup seperti nenas, apel, tomat, brokoli, dll.

6. Kurang Magnesium
Rendahnya magnesium dalam tubuh dapat mengakibatkan gejala yang mirip dengan kelelahan kronis. Magnesium bisa terkuras dari tubuh akibat alkohol dan pil kontrasepsi oral.
Orang dewasa membutuhkan 320 hingga 4220 miligram magnesium per hari. Sumber magnesium dapat diperoleh dari ikan tuna, yogurt, brokoli, dan kacang-kacangan.

7. Aktivitas fisik yang berlebihan
Aktivitas fisik, termasuk olahraga yang berlebihan tentu saja dapat menyebabkan kelelahan. Pada saat latihan, anda mungkin tidak menyadari bahwa tubuh Anda ternyata sudah kelelahan. Hal ini baru terasa sehabis latihan. Sehingga seringkali orang terkejut bahwa mereka sulit bergerak dari tempat tidur pada pagi hari setelah melakukan latihan yang terlalu lama atau intens.

Bila Anda menjalani aktivitas fisik yang lebih banyak, pastikan diri Anda dengan mengkonsumsi nutrisi yang cukup serta istirahat yang seimbang.

Jangan anggap sepele terhadap kelelahan, karena dapat mengurangi kinerja Anda, dan dalam jangka panjang dapat memperburuk kesehatan menyeluruh. Kelelahan yang berkepanjangan dapat membuat tubuh rentan terhadap serangan penyakit.

Demikian beberapa penyebab keletihan dan tips sederhana mengatasinya.

0 komentar:

Posting Komentar